Inilah Tiga Perpustakaan Terbesar Yang ada di Dunia
Ada banyak alasan mengapa orang pergi ke perpustakaan. Ada beberapa
orang yang ke perpustakaan untuk mengumpulkan informasi tentang apa pun
yang mereka kerjakan saat ini, baik untuk sekolah, bekerja, atau untuk
penelitian pribadi. Ada beberapa orang yang memanfaatkan perpustakaan
hanya ketika data dan informasi spesifik yang mereka inginkan tidak
dapat mereka temukan di tempat umum.
Di dalam perpustakaan terdapat
banyak buku maupun literatur dengan berbagai pengetahuan, maka tak heran
jika banyak orang yang mencoba untuk membangun perpustakaan sebagai
tempat dari jendela ilmu. Namun, tahukah anda perpustakaan terbesar yang ada didunia? Berikut adalah 3 perpustakaan terbesar di
dunia tersebut :
1. Library of Congress

Library of Congress didirikan pada tanggal 24 April 1800 di Gedung Capitol dengan persetujuan Presiden John Adams untuk memfasilitasi kerja dan penelitian yang dilakukan oleh kongres. Pada awalnya, koleksi dibeli dari London dengan dana sebesar $ 5.000 dengan sebagian besar koleksi merupakan buku dan dokumen bertema hukum.
Thomas Jefferson memainkan peran penting dalam pendirian dan pengembangan perpustakaan ini. Pada bulan Agustus 1814, pasukan Inggris menyerbu dan membakar Gedung Capitol, menghancurkan Library of Congress beserta dengan koleksinya.
Setelah kejadian tersebut, Thomas Jefferson menawarkan koleksi pribadinya yang telah dikumpulkannya selama 50 tahun. Koleksinya meliputi buku-buku tentang berbagai terma seperti filsafat, sains, sastra, dan bahkan bahasa asing. Dia ditawari $ 23.950 untuk 6.487 buku koleksinya yang dibeli perpustakaan. Nasib perpustakaan sempat terombang-ambing saat terjadi perbedaan pendapat antara pustakawan Smithsonian Institution, Charles Coffin Jewett, dan Sekretaris Smithsonian, Joseph Henry. Jewett berkeinginan agar Smithsonian Institution menjadi perpustakaan nasional resmi, sedangkan Henry lebih memilih mengembangkan Library of Congress sebagai perpustakaan nasional. Rupanya pendapat Joseph Henry yang lebih diterima. Henry tidak hanya memecat Jewett melainkan juga menghibahkan 40 ribu koleksi Smithsonian ke Library of Congress.
2. National Library of China

National Library of China memang terlihat sangat besar dan megah. Hal ini bisa dilihat dari luas bangunan serta kemegahan bentuk interior bangunanya yang begitu mengagumkan. Setiap pengunjung yang datang kesini akan dimanjakan dengan kenyamanan yang sangat luar biasa. Perpustakaan Nasional ini melayani semua masyarakat dari berbagai status sosial, dari kalangan pelajar, karyawan, pejabat, peneliti, dan masih banyak laghi jenis status sosial yang lain. Pada akhir tahun 2003, Perpustakaan memiliki koleksi kaya 24,1100,000 volume / item, juga peringkat kelima di antara perpustakaan dunia. Dalam koleksi terdapat 270.000 jilid buku langka, 1.600.000 volume buku-buku kuno umum, 35.000 potongan cangkang kura-kura scripted dan tulang hewan.
3. Library of the Russian Academy of Sciences

Perpustakaan ini awalnya didirikan sebagai perpustakaan umum milik negara Rusia yang pertama . Perpustakaan ini merupakan perpustakaan utama dari Akademi Ilmu Pengetahuan Rusia (RAS) dengan reputasi dari sebuah lembaga penelitian di ilmu perpustakaan, kepustakaan, otomasi perpustakaan, Bibliologi, deskripsi ilmiah naskah kuno, pelestarian dan restorasi dokumen, keamanan perpustakaan dan arsip. Perpustakaan ini adalah anggota IFLA, ia bekerja sama dengan UNESCO dan organisasi internasional lainnya, yang tergabung dalam perpustakaan terbesar, pusat informasi dan pemulihan dunia.
source ; here
Tidak ada komentar
Posting Komentar